Cara Memakai Tenun Ikat Ala Dian Sastro

Cara Memakai Tenun Ikat NTT Ala Dian Sastrowardoyo

TOKOTENUN.com – Tenun ikat Sumba dari Nusa Tenggara Timur sedang menjadi gaya “outfit of the day” atau OOTD favorit Dian Sastrowardoyo. Di akun Instagramnya, Dian sering menunjukkan foto cara memakai tenun gaya kekinian dengan kain tenun NTT.

Kain ikat tidak hanya dipakai ibu dua anak ini pada momen resmi, namun juga pada suasana santai dengan memakai tenun gaya casual.

Selain itu, Dian juga membuat populer tagar #pakeikat dalam setiap postingan media sosial Instagram. Lima juta follower akun resmi Dian @therealdiansastr di IG pun dibuat kagum dengan keindahan motif tenun Sumba.

Cara Memakai Tenun Ikat Gaya Kekinian Dian Sastro

Berikut style etnik kekinian Dian Sastrowardoyo dengan serangkaian cara memakai kain ikat.

Pertama, resepsi pernikahan. Pemeran film ‘Ada Apa dengan Cinta?’ ini menunjukkan keindahan tersembunyi dari wastra Sumba yang eksotis. Saat datang ke acara kondangan perkawinan, Dian memakai wastra NTT ini sebagai rok yang dipadukan  dengan atasan yang menarik. Cara memakai tenun yang dilengkapi bando berwujud mahkota membuat style mewah saat resepsi.

Kedua, gaya urban. Membuat padu-padan kain tenun menjadi outer celana jeans atau bawahan casual lain. Buat atasan, padukan dengan kaos polos supaya perhatian berpusat pada keelokan corak tenun. Untuk melengkapi style, model tas wanita kontemporer dapat dijadikan pilihan. Bagaimana, pengin punya gaya kekinian dengan kain tenun ikat sewaktu nongkrong dengan teman? Bisa dicontek tuh tips memakai tenun gaya kece ala Dian.

Kain ikat tidak hanya dipakai Dian Sastrowardoyo pada momen resmi, namun juga pada suasana santai dengan memakai tenun gaya casual.

Ketiga, rok tenun panjang. Kreatifitas Dian muncul lagi dalam menggabungkan kain tenun dengan kaos casual. Kain ikat dikenakan menjadi rok tenun ukuran panjang dipadu kaos putih tanpa motif. Bila ingin menyontek cara memakai tenun style Dian yang ini, kenakan juga sandal modis bertema etnik.

Keempat, aksesoris tas. Tenun ikat dapat juga digunakan sebagai penghias tas wanita. Tips memakai tenun nya sederhana, hanya melilitkan kain tenun ukuran syal pada tas. Usahakan memilih tas polos dengan warna netral biar corak kain tenun terlihat menarik.

Kelima, syal tenun. Kreasi paling sederhana memakai kain tenun Sumba yaitu mengenakannya untuk syal. Material yang agak tebal dapat melindungi pemakainya dari dinginnya udara luar. Cocok banget bagi traveler yang mengunjungi berbagai negara saat musim dingin. Disamping kelihatan fashionable, kamu pun turut serta mengenalkan kekayaan budaya Indonesia.

Siap mencoba cara memakai tenun ikat gaya Dian Sastrowardoyo?

3 thoughts on “Cara Memakai Tenun Ikat Ala Dian Sastro

  1. Pingback: Pengrajin Tenun ini Pakai Kapas yang Ditanam Sendiri

  2. Pingback: Model Baju Tenun Artis Cantik ini Lagi Nge-Hits di Instagram | TOKOTENUN.com

  3. Pingback: 5 Kain Tenun Paling Laris di Pasaran Online | TOKOTENUN.com

Tinggalkan Balasan