3 Jenis Kain yang Cocok untuk Kombinasi Tenun

jenis kain yang cocok untuk kombinasi tenun

Dalam dunia fashion, kombinasi kain tenun sering menjadi pilihan utama untuk menciptakan pakaian yang elegan dan berkarakter. Tulisan ini membahas jenis kain yang cocok untuk kombinasi tenun dan memegang peranan penting dalam menentukan hasil akhir dari karya tenun berdasarkan pengalaman kami.

Pakaian tenun telah lama menjadi bagian tak terpisahkan dari keberagaman warisan budaya di berbagai belahan dunia. Namun, dalam upaya menyatukan tradisi dengan gaya modern, muncul tren yang menarik dan unik, yaitu model baju tenun kombinasi kain polos.

jenis kain yang cocok untuk kombinasi tenun

Baju tenun kombinasi polos menawarkan desain yang sederhana namun penuh keunikan. Penggunaan kain tenun memberikan sentuhan tradisional, sementara pemilihan kain polos memberikan nuansa modern yang elegan.

3 Jenis Kain yang Cocok untuk Kombinasi Tenun

Berikut jenis kain berikut relatif aman dan menyatu dengan bahan kain tenun, sehingga cocok untuk dipakai menjadi bahan kombinasi khususnya warna polos :

1. Kain Polos Katun Toyobo

Jenis kain ini umumnya pas untuk kombinasi baju tenun. Alasan utama menggunakan kombinasi polos toyobo karena bahannya memiliki serat yang sangat rapat, sehingga jenis kain ini tidak nerawang dan nyaman saat dipakai. Apalagi saat konidisi cuaca yang panas dan terik, bahan toyobo ini membuat badan kita relatif adem dan nyaman saat di badan.

Contoh baju tenun dengan kombinasi polos wolfis bisa kamu cek di https://www.tokotenun.com/jual/shareefa-long-dress-fd266d/

2. Kain Polos Wolfis

Wolfis adalah kain sintetis yang lembut dan halus, seringkali memiliki kilau yang cantik. Bahan kain wolfis memiliki teksture lebih tipis dibandingkan dengan polos toyobo. Seringkali, polos wolfis ini digunakan untuk kombinasi baju tenun meskipun untuk kecocokan tebal bahan seringkali kurang imbang. Tips untuk mengakalinya agar pas adalah, dengan membuat kombinasi polosnya yang lebih dominan dibandingkan dengan kain tenunnya. Kamu bisa lihat contoh gamis di atas untuk gambaran yang pas.

3. Kain Polos Satin

kain satin polos pada baju tenun

Kombinasi kain tenun dan satin adalah pilihan yang menarik dalam dunia fashion. Keduanya memiliki karakteristik yang berbeda. Penggabungan kain tenun yang kasar dengan satin yang lembut dapat menciptakan tampilan yang elegan dan kontras.

Meski demikian, perlu di perhatikan juga dalam pemilihan kain tenun. Polos satin ini lebih cocok dikombinasikan dengan kain tenun jenis CSM atau ikat pakain seperti endek. Kedua bahan tersebut memiliki tekture kain yang lembut dan juga ringan, sehingga perpaduan ini sangat pas.

Pilihan Jenis Kain Polos yang Cocok

Nah, memilih jenis kain yang tepat untuk kombinasi tenun adalah langkah penting dalam menciptakan pakaian yang berkualitas dan indah. Setiap kombinasi memiliki karakteristiknya sendiri, memberikan variasi dalam desain dan gaya. Dengan memahami karakteristik masing-masing jenis kain, desainer dan penggemar fashion dapat menciptakan karya yang unik dan berkesan.

Jangan lupa juga untuk kunjungi sosial media kita untuk lihat update terbaru tentang baju tenun kami https://www.instagram.com/tenunkainratu?igsh=OGQ5ZDc2ODk2ZA==

Penulis Pradiladv