Sarung Tenun Goyor dipakai untuk Ramadhan

Sarung Tenun Goyor termasuk ke dalam produk kerajinan tradisional Indonesia yang tersohor lantaran memiliki nilai seni sangat tinggi. Ditinjau dari asal bahasanya nama goyor sendiri dalam Bahasa jawa memiliki arti lembe. Hal ini sangat sesuai dengan karakter kain tenun goyor yang tidak kaku dan terkesan jatuh. Selain itu sebutan goyor merujuk kepada bahan dasarnya, benang rayon yang lentur atau tidak kaku dan halus.

Bagi Sebagian besar pecinta kain sarung, sarung goyor sebenarnya bukan lagi barang asing. Sebab dari yang awalnya berbentuk lembaran. Kain tenun ini nantinya akan di produksi Kembali menjadi “sarung Goyor” yang tidak hanya cantik dan menawan. Namun juga terasa nyaman saat digunakan untuk pelengkap penampilan.

Kenyamanan dan nuansa tradisional inilah yang membuat sarung goyor dijual dengan harganya cukup tinggi dibanding jenis sarung lainnya. Jika kebanyakan permintaan kain tenun Indonesia berasal dari eropa dan asia. Kain yang satu ini justru punya banyak penggemar di timur tengah seperti yaman dan jedah.

Karakteristik kain tenun goyor

Jika di bandingkan dengan jenis-jenis sarung lainnya, goyor memiliki karakter yang berbeda dengan jenis sarung pada umumnya. Sarung goyor di tenun menggunakan benang rayon sehingga sarung yang di hasilkan lebih adem dan halus. Dengan kenyamanan tersebut sarung goyor memiliki julukan “toldem” yang berarti nyantol langsung adem.

Keunikan lain dari kain tenun goyor adalah menggunakan bahan yang dapat menyesuaikan musim. Jadi kalau kita memakai pada musim panas kain tenun goyor akan bersifat mendinginkan tubuh pemakainya. Namun saat kita memakai pada waktu dingin kain tenun goyor akan beralih fungsi menjadi menghangatkan.

Bahan baku kain tenun goyor

Dari segi bahan baku, kain tenun goyor umumnya tersusun dengan menggunakan benang berkualitas tinggi oleh para pengrajin tenun yang terampil di bidang menenun atau membuat sarung tenunan. Adapun jenis benang yang pengrajin gunakan untuk membuat kain tenun goyor yakni berupa benang rayon yang bersifat halus.

  1. Bergantung pada jenis benang yang digunakan kain tenun goyor sebenarnya di produksi dalam berbagai tingkatan.
  2. Kualitas kain tenun goyor sangat bergantung dari kualiatas bahan (benang) yang ada.
  3. Karena terbuat dari benang rayon kain tenun yang bila dipakai akan terasa nyaman dan bisa menyesuaikan cuaca.
  4. Panjang produksi perkain tenun dan tingkat kesulitan pengerjaan sangat menentukan harga jual dari kain tenun.

Alat pembuatan tenun goyor  

Dalam pengerjaan kain tenun goyor. Teknik yang pengrajin gunakan secara umum masih terbilang sangat tradisional atau handmade yaitu menggunakan alat tenun bukan mesin (ATBM). Yang digerakkan oleh tenaga manusia dan dapat di pergunakan sambil duduk (biasa pada industry kecil dan Tradisional) maupun dengan berdiri.

Peningkatan Teknik pembuatan kain tenun yang mengandalkan alat tenun bukan mesin (ATBM). Membuat kualitas dari kain tenun Indonesia tetap terjaga baik. Sayanganya dalam industri tekstil besar dengan skala yang besar. Penggunaan ATBM tidak mungkin karena kapasitas produksinya sangat terbatas. Dan untuk penggunaan ATBM bisa membutuhkan waktu yang cukup lama untuk menghasilkan jumlah yang besar.

Motif Kain Tenun Goyor

Kain tenun goyor terkenal memiliki corak yang bermacam-macam. Motif yang di tampilkan pada kain ini sebagain besar mencirikan karakter asli Indonesia. Tidak hanya terbatas pada motif motif klasik, tapi motif yang terciptakan semakin banyak dan bervariasi. Mulai dari motif yang mudah sampai dengan motif yang susah. Beberapa bentuk motif yang sering nampak pada kain tenun goyor antara lain ada yang berbentuk geometris. Seperti garis lurus, garis zigzag, garis segitiga, belah ketupat, lingkaran, bujur sangkar dan masih banyak lagi. Tetapi ada juga bentuk yang bukan geometris, seperti bunga mawar, daun dan lain sebagainya

Pemanfaatan kain tenun goyor

Jika dulu tenun  goyor ini hanya untuk produk sarung saja. Kini sudah banyak pengrajin yang melakukan inovasi produk dengan membuat produk pakaian. Dari material kain goyor seperti untuk kemeja ataupun seragam. Khusus untuk anda yang suka bereksperimen anda juga bisa menjadikannya sebagai bahan dasar produk kerajinan dan aksesoris.

Merawat Kain Tenun Goyor

Untuk memastikan bahwa kain tenun yang anda miliki tetap awet dan terhindar dari kerusakan cepat maka semestinya kita usahakan untuk selalu merawat kain tersebut dengan cara yang baik dan benar ya.

  1. Saat melakukan pencucian sebaiknya pisahkan kain tenun goyor dari bahan pakaian yang lain. Ketika pertama kali pencucian biasanya akan terjadi pelepasan zat warna kain tenun goyor yang tidak terikat pada serat benang. Sehingga berpotensi mencemari warna baju yang lainnya.
  2. Untuk mencuci kain tenun goyor yang terbuat dari bahan pewarna alami sebaiknya gunakan lerak khusus tenun.
  3. Untuk mencuci kain tenun goyor yang terbuat dari pewarna sintetis gunakan sabun berbahan lembut. Sampo, atau sabun yang memiliki kadar alkali rendah.
  4. Sebisa mungkin hindari penggunaan sikat atau mesin cuci saat mencuci kain tenun goyor. Karena cara ini hanya akan memudarkan pola kain tenun goyor. Karena car aini akan memudarkan pola kain tenun goyor dan membuat warnanya jadi kusam. Pilihan terbaik cuci kain tenun goyor secara manual dengan menggunakan tangan.
  5. Selesai melakukan pencucian segera jemur kain tenun goyor anda dengan cara diangin-anginkan. Di tempat yang teduh dan tidak terkena panas matahari langsung. Hal ini penting untuk dilakukan untuk mencegah perubahan warna kain supaya tidak  mudah pudar dan cepat rusak.
  6. Pastikan kain tenun goyor yang anda jemur sudah kering sebelum di angkat dari jemuran. Bila perlu, Anda juga bisa menyetrika kain tenun goyor agar tampilannya tetap rapi dan lebih enak untuk dilihat.

Bagaimana Cara Beli Kain Tenun Goyor?

Demikian pembahasan singkat mengenai kain tenun goyor yang di gunakan. Sebagai sarung atau pemanfaatan kain goyor ini lebih di manfaatkan di bidang fashion. Sarung tenun goyor ini juga bisa menjadi oleh-oleh maupun hadiah serta souvenir.  Jika kalian ingin melihat detail kain tenun goyor untuk model sarung bisa kunjungi youtube kami di sini.

Dan kalian bisa order melalui wa kami admin ella (081806485910)

Atau bisa melalui website kami di www.tokotenun.com

Yuk langsung aja pesan, kami jjamin aman dan amanah, menerima pesanan ecer, grosir, dan partai yaa.

info katalalog di instagram https://instagram.com/tenunkainratu?igshid=YmMyMTA2M2Y= jangan lupa untuk di follow komen serta share ya teman-teman. semoga bermanfaat dan sampai jumpa di artikel lainnya.