Tips Merawat Kain Tenun yang Benar

tips merawat kain tenun yang benar

Kali ini kita akan berbagi tips cara merawat kain tenun ikat. Bagaimana cara merawat kain tenun yang baik dan benar?

Bagi kalian yang belum tahu cara merawatnya wajib bagi kamu membaca artikel ini sampai selesai. Biar apa? Supaya kain tenun yang kamu miliki bisa awet, tidak mudah pudar dan tidak mudah rusak.

Baca juga : Cara Mencuci Kain & Baju Tenun

Kain tenun adalah kearifan lokal berbagai daerah di Indonesia yang unik yang harus dijaga supaya bisa tetap lestari. Kain tenun dibuat dengan teknik tenun, yakni teknik menggabungkan benang lungsin (benang yang disusun sejajar) dan benang pakan (benang yang disusun sejajar yang dimasukkan oleh tangan penenun ke susunan benang lungsin atau ke mesin). 

Teknik ini kebanyakan masih dikerjakan secara tradisional atau dengan alat tenun bukan mesin (ATBM) dan perlu waktu yang panjang. Hal inilah yang membuat harga kain tenun ikat tak murah. Sesuai dengan value handmade kan ya?

Karena harganya yang bisa dibilang tidak murah, terkadang sampai-sampai kita tidak berani mencucinya. Kita takut mencuci kain dengan harapan agar kain awet dan warnanya tidak pudar. Ya kan?

Padahal seharusnya, banyak kain tenun yang tetap dirawat dengan proses pencucian biasa.

Nah, proses pencucian berguna untuk menghilangkan debu dan menjaganya agar tetap bersih perlu mempertimbangkan cara di bawah ini.

Tips Merawat Kain Tenun

Inilah tipsnya :

Pertama, kain tenun cukup dicuci seperti biasa dengan sabun yang lembut, misalnya sabun silky, sabun khusus untuk batik atau lerak, atau bisa juga pakai shampo bayi.

Kedua, saat mencucinya pun tidak perlu direndam ke dalam air sabun, tapi cukup dicelupkan dan jangan dikucek terlalu kuat.

Ketiga, proses penjemurannya sendiri tidak boleh terkena sinar matahari secara langsung karena akan membuat warna dari kain tenun cepat memudar.

Itulah 3 tips atau cara mencuci kain tenun ikat yang baik dan benar. Mudah kan?

Nah, kalian yang ingin memiliki kain tenun dengan perawatan mudah dan tidak merepotkan maka beli di tokotenun.com solusinya. Di sini, semua kain tenun sudah melalui proses quality control untuk memastikan kualitas kain yang di jual. Kamu juga bisa bertanya dan konsultasi produk mana yang sesuai kebutuhanmu lewat WA Tokotenun.

Tinggalkan Balasan